Senin, 25 Juni 2012

Tayangan yang Tertukar

Biasanya anak-anak suka sekali nonton kartun. Orang dewasa tentu sewajarnya nonton film-film dewasa, semisal sinetron, film laga, news, dll. Bukankah pemilihan program tayangan yang sesuai umur memang sudah dianjurkan pemerintah dari dulu??? Tapi pagi ini terjadi pertukaran tayangan di rumahku sendiri....



Foto di atas adalah ibuku yang sedang sarapan sambil duduk di depan tv melihat sebuah film sambil sesekali tertawa ngakak. Tahu film apa yang sedang ditonton??? ini dia :



DORAEMAOOOOOOOONNNNNN....................!!!!!!!!!!!!

Sedangkan di bawah ini adik kecilku yang juga lagi nonton film di tv yang lain :



Coba tebak, film apa yang ditonton???


THE NINTH GATE, yang dibintangi Johny Depp.


Geli juga rasanya melihatnya. Adikku yang harusnya nonton kartun, eeeeeee malah ibuku yang teriak-teriak tertawa-tawa nonton Doraemon.

Hmmm....tayangan sekarang beragam sekali. Walaupun ada kode dewasa, toh tetap saja mudah diakses anak di bawah umur. Yach, memang pinter-pinternya yang nonton aja membatasi diri. Aku pernah baca sebuah slogan di warnet : "KETIKA DUNIA SUDAH TAK TERBATAS, DIRI KITA MASING-MASING YANG MENETUKAN PEMBATASNYA", betul tidaaaaaaaaakkkk?????

Semoga kita semakin bijak memilih tayangan, dan dampingi anak-anak dan adik kita ya kalau nonton tv??? ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Monggo..., commenters.. matur ingkang sae ngggih??